#Label1 li { float:left; width:45%; }

Rumah Panggungku

rumahku panggungku

Sabtu, 26 Oktober 2013

Empat Calon Kades Santong Dapatkan Nomor Urut



Rumah Panggungku… Rapat Panitia Pemilihan Kepala Desa Santong Kecamatan Kayangan KLU untuk penetapan, pengumuman dan penentuan nomor urut calon sudah di gelar, Senin, (21/10/2013) lalu.
Ketua Panitia Pilkadesa Santong Suaedi dalam pengantarnya sesaat sebelum pengumuman calon yang lolos verifikasi mengatakan, segala sesuatu yang telah diperbuatnya selama ini adalah semata-mata menginginkan sesuatu yang terbaik bagi desa Santong ini.
Dikatakan, sejak awal Panitia sudah melakukan tahapan-tahapan tentang tata tertib.Semua yang tertuang dalam Tatib tersebut sudah sesuai dengan Perda No.3 tahun 2011,Perda No.5 tahun 2011 dan Perbup No.11 tahun 2012 jo Perda No.12 tahun 2012. “Sedianya pada hari minggu tanggal 27 Oktober 2013 adalah agenda pencabutan lot (nomor urut calon), tapi para calon meminta agenda pencabutan nomor urut tersebut dimajukan dengan alas an agar para calon dapat mensosialisasikan diri dengan gambar dan nomor urut bisa dilakukan lebih awal, sehingga hari senin tanggal 21 Oktober 2013 ini kita laksanakan,”kata Suaedi menjelaskan kepada peserta rapat.
Tentunya pelaksanaan yang tertuang dalam tahapan-tahapan yang sudah dan belum di lakukan oleh Panitia, memang banyak hal yang mengalami kekurangan dan hambatan, sehingga Panitia memohon kritik dan saran untuk membangun.
Camat Kayangan yang diwakili Kasi Pemerintahan Bambang Suralaga dalam sambutannya menekankan, proses Pemilihan Kepala Desa Santong ini, sejak awal tidakmengalami kendala, sehingga kami sangat mengharapkan kepada para warga agar tetap menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban agar pelaksanaan pemilihan ini nanti bisa berjalan lancar, dan panitia juga telah melakukan beberapa pertemuan untuk persiapan pilkades ini, “Mudah-mudahan apa yang menjadi kesepakatan dalam beberapa kali pertemuan tersebut bisa dijadikan acuan dalam menjalankan tugas sebagai panitia Pilkades dan intinya kita kembali kepada aturan yang ada dalam pelaksanaannya, ”harapnya.
Berdasarkan hasil rapat verifikasi persyaratan bakal calon Kepala Desa Santong tanggal 14 Oktober 2013, yang dituangkan dalam Surat Keputusan Panitia Pilkades Santong No.4 tahun 2013 tanggal 15 Oktober 2013 tentang Penetapan calon Kepala Desa Santong  periode 2014-2020, telah di putuskan empat ditetapkan lolos diantaranya, Erwan Hadi, A.Ma (dari Dusun Mekarsari), H.M. Zaeni ansori (dari Dusun Temposodo), Jafri ( dari Dusun Sukadamai) dan Toyib (dari Dusun subak Sepulu).
Pencabutan nomor urut calon kepala desa Santong tersebut berlangsung cukup alot, karena selain panitia dan para undangan yang terdiri dari Camat kayangan, Kasi pemerintahan, Kasi Trantib dan Kasi PMD, tokoh masyarakat, Ketua BPD dan Kepala Desa santong, juga dihadiri oleh sejumlah pendukung masing-masing calon.
Setelah acara pengundian nomor urut calon akhirnya para calon bisa mendapatkan nomor urut masing-masing H. Zaeni Ansori  nomor urut satu, Erwan Hadi Nomor urut dua, Jafri nomor urut tiga, dan Toyib nomor urut empat.(Yudik)

0 komentar:

Posting Komentar